Ukuran file sangat beragam, ukuran file yang terlalu besar akan memenuhi penyimpanan di komputer, sehingga tidak dapat menyimpan banyak file, padahal file dikomputer akan semakin bertambah, baik dari hasil download maupun meng-copy. Proses download dan meng-copy juga akan berlangsung lama karena ukuran file yang besar, bukankah kita menginginkan yang serba cepat agar tidak membuang-buang waktu?
Ukuran file dapat dikurang dengan cara mengkompresnya menggunakan Winrar. Tidak perlu melakukan pengaturan yang berbelit, kita dapat dengan mudah mengkompres ukuran file. Hasilnya Isi file tidak akan berubah ataupun hilang. Nantinya ukuran file akan berkurang sekian persen tergantung ukuran file aslinya, yang sebelumnya berupa folder akan berubah menjadi file RAR. Selain itu kita juga bisa menambahkan sandi pengaman atau password untuk membuka file RAR tersebut.
Bagi kalian yang belum memiliki Winrar bisa didapatkan di http://www.win-rar.com download lalu instal.
Setelah winrar terinstal, siapkan file yang akan dikompres, masukan file tersebut kedalam satu folder.
1. Klik kanan pada folder berisi file yang akan dikecilkan ukurannya lalu pilih Add to archive
2. Kemudian muncul pengaturan winrar "Archive name and parameters". Lakukan sedikit pengaturan!
Archive format : RAR
Compresion method : Best (mode terbaik)
Split to volumes, bytes : Autodetect
Archiving option : Centang Create solid archive dan Lock archive
4. Untuk menambahkan password, klik tab Advanced lalu klik Set password
5. Isi password lalu klik OK
6. Seteah pengaturan dirasa cukup, klik OK
7. Tunggu proses kompress berlangsung. Semakin kecil ukuran file maka semakin cepat, selain itu spesifikasi komputer juga menentukan lamanya proses kompres.
Perlu diketahui bahwa tidak semua format file dapat dikompres dengan baik oleh winrar. Setelah selesai, lihat kembali ukuran filenya, bandingkan dengan yang asli.